Daisypath Anniversary tickers

Monday, December 31, 2007

Resolusi 2008

Sebenarnya Sy nda terbiasa dengan yang beginian, menuliskan resolusi menyongsong tahun yang baru. Biasanya Sy melakukannya di malam ultah itupun sudah terhenti sejak 2 tahun lampau, semenjak resolusi utama tak kunjung kesampaian, bahkan hingga kini.

Tapi demi menyambut sambitan PR dari daengrusle.com, yang merupakan top customer di perusahaan yang menggaji Sy, dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa (.. yu know de rest), Sy rela melakukannya lagi, menuliskannya lagi bahkan membukanya untuk umum.

Okay, here they are:

IMPORTANT:
  1. Menikah. Meski tahun depan resolusi ini sudah bisa masuk SD (umurnya sudah cukup), Sy belum sampai ke tahap bosan untuk terus meresolusikannya dan berjuang untuk menuntaskannya. Semoga penjajah berikut yang kutemui adalah sebenar-benar penjajah yang berhati mulia selembut salju, penuh dengan cinta kasih dan siap beranak pinak bersamaku. Amin.
  2. Wisuda. Kalo yang ini umurnya baru 2 tahun, masih lucu-lucunya. Oh yah, alasan klisenya sih sibuk dan larut dalam kerjaan (bukanji karena top customer ituh). Padahal alasan sebenarnya adalah Sy sedang merintis partisi di otak untuk dijejali sebuah bahasa pemrograman biar bisa menghasilkan sebuah TA. Sy sih cukup optimis 2008 ini bisa kelar, Insya Allah.
  3. Doing something great at work. Rasa-rasanya tahun 2007 ini kering dengan prestasi. (Medali perak di olimpiasel lalu tidak termasuk kan?). Secara team sih sangat membanggakan tapi personal achievement.. Nol besar. Mudah-mudahan tahun 2008 Sy bisa melakukannya.
  4. Anak Mami. Semoga tahun 2008 masih menjadi kesempatan yg luas buat Sy untuk senantiasa mempersembahkan bakti pada Bunda.
LESS IMPORTANT
  1. Thinner. turun 5 kilo lagilah karena kayaknya angka 70kg cukupmi buat berlari-lari ngejar bola dengan prima.
  2. Bike to Work. Tadi pagi sih sudah mulai trial dan hasilnya cukup melelahkan. Pengennya sih 2 ato 3 kali seminggu lah ber B2W. Selain mencoba berkontribusi untuk mengurangi global warming, juga untuk mengantisipasi kenaikan BBM di 2008 :)
  3. Teratur Berolahraga. Olahraga, terutama Futsal, amat mencandu Sy. Hampir di setiap peluang tidak Sy lewatkan (yg hampri tiap hari ituh). Padahal di kantor ada juga fasilitas Fitnes. Pengennya Sy bisa menjadwalkan (dan mematuhinya) kapan Futsal, Fitnes dan Futsal (lagi).
NOT IMPORTANT (tidak usah dibaca)
  1. Buy and Read it. Statistik buku yang Sy beli dan kemudian dibaca habis sangat rendah. Pengennya sih terbabat habis. Tapi begitulah, waktu-waktu favorit untuk membaca jarang Sy dapatkan. Tapi tak mengapa, kalo tetap tidak terbaca habis, beli buku tetep jalan.
  2. Hidup sehat. Pengennya sih teratur makan buah, makan sayur, minum susu, membersihkan kamar, facial, krembat dan berkebun. Tapi.. nanti sajalah setelah ada yang buatin sekaligus omelin ;)
Fuih.. selesai juga Resolusi ini. Semoga Allah berkenan, Amin.

Saturday, December 22, 2007

Pilkada Ulang?

Terlepas dari kontrofersi putusan MA soal pilkada ulang di 4 kabupaten yaitu Bone, Gowa, Bantaeng dan Tanah Toraja, Sy jadi punya harapan baru terhadap calong andalang Sy ;)

Ceritanya begini..
Dari pilkada november kemarin, calong andalang cuma dapet 700rb-an suara, sementara kedua calon yang berseteru dapet 1,4jt-an suara. Terus total suara di 4 kabupaten yang akan diulang itu lebih dari 850rb suara.

Nah, kalo saja para pemilih di ke-4 kabupaten itu sepakat mengalihkan suaranya kepada calon yang netral, yang tidak berseteru dan yang tidak ngotot berkuasa (kampanye ma' sede'), dengan total suara menjadi 1,5jt-an, sudah bisa dipastikan pemenang pilkada sulsel ini bukan salah satu dari kedua calon lain yang sedang berseteru.

Hehehe... Sebuah utak-atik ngimpi sih, tapi kalo Anda (para pemilih di ke-4 kabupaten) sama enegnya dengan Sy, kenapa tidak toh? :D

Thursday, December 20, 2007

Idul Adha 1428H

Persis seperti tahun lalu pemerintah kembali menyelisihi rukyatul hilal penguasa hijaz. Sebuah keputusan yang tentu saja telah menyelisihi keempat (cmiiw) imam mazhab. Entahlah apa yg menjadi alasan pemerintah kita ini.

Sy sendiri kembali merujuk ke Sy-tahun-lalu, konsisten bo'. Lagian satu tahunan ini Sy tidak menemukan dalil yg bisa melemahkan Sy-tahun-lalu itu, malah sebaliknya, tambah yakin. Makanya kali ini Sy berdoa semoga saja tahun depan Pemerintah kita bisa memperbaiki keputusannya.

"Met Idul Adha semua.. Jangan lupa ber-qurban yak"

*awas ja' kalo alasan pemerintah karena males aja menggeser tanggal merah*

Wednesday, December 19, 2007

Supir baru keluarga

Karir Sy sebagai full route driver buat keluarga baru aja mulai. Setelah sekian lama jadi supir dalam kota sahaja, maka hari ini untuk pertama kalinya Sy mesti nyupirin keluarga ke rute luar kota, juppandang-sidenreng. Gara-garanya, Om Sy ngambek dan ngacir duluan ke kampung. Kunci mobil pun Sy terima tanpa perlawanan.

Sebenarnya Sy masih sangat menghindari status ini dan setidaknya menunda sampai indenan kami keluar (info terakhir end of jan 2008 pi). Alasannya mobil bapak "alot" blah. Mulai dari Stir yang kecil dan sangat berat (Power dada instead of power steering), kopling keras, Tape yg pake twiter doang (bikin sakit telinga), AC yg kurang dingin sampe kaca depan yg hampir semua diburamin (rabun jauh euy).

Dan.. Tadi.. Kombinasi status baru sy, kealotan mobil bapak dan kemacetan hampir setengah rute perjalanan (ruas juppandang-pangkep) sukses menguras dan menguji fisik dan mental Sy. Perjalanan yg normalnya 3-4 jam menjadi 2x lipat karena macet. Beruntung sepanjang jalan hawanya dingin karena hujan dan ada Bunda yg kami gangguin terus soal salah satu temennya yg unik itu, lumayan bisa menghibur warga semobil (jangan marah ya Bun :))

Alhamdulillah perjalanan selamat sampai tujuan dan penumpangpun sangat puas dengan servis Sy (karena Sy sogok dengan mie titi di pare-pare).

Wednesday, December 12, 2007

Fatwa Sesat: So?

Hmm.. gabungan 2 kata yang menghasilkan efek yang sangat tidak menyenangkan buat sebagian orang dan bahkan menjadi sebuah alergi untuk sebagian yang lain, dan mungkin saja menjadi sebuah senjata untuk memukul balik umat Islam.

Mungkin.. barangkali.. sebaiknya tidak ada kesertamertaan dalam menyikapinya. Mengulur waktu untuk mempelajari masalahnya dan mencoba memahami dimana dasar vonis tersebut sebelum bersikap mungkin bisa jadi lebih bijak.

Saturday, December 08, 2007

E90

Baru aja.. masih hangat. An accomplishment of wishlist #3.

Ini adalah hadiah terbaik yang pernah Sy berikan untuk diriku sendiri. Hadiah ini Sy terima lengkap dengan note yang bertuliskan: "Nikmati hadiahnya dan rasakan cicilannya 9 bulan ke depan". :)

Nah sekarang ini yg males.. mesti ngimport Contacts, Calendar, Notes dan Messages (kalo bisa). Trus berikutnya nginstall software-software dari HP sebelumnya, mudah-mudahan saja bisa juga jalan di E90 ini. Fuih.. a long way to go.

*beli sendiri itu memang nda nyaman di kantong*