Daisypath Anniversary tickers

Thursday, February 18, 2010

Mattukang Ledeng

Dalam waktu 2 pekan ini, Sy sudah sukses melakukan pekerjaan tukang ledeng sebanyak 3 kali.

Yang pertama ketika kran di sink cuma ngeluarin air dengan gemulai. Padahal kebutuhan buat cuci piring butuh yang muncrat jaya. Solusinya gampang saja. Tinggal ganti kran dengan yang baru dan voila.. nyuci piring kembali fun. :)

Yang kedua adalah patahnya gagang semprotan toilet. Ini juga gampang banget. Tinggal mengganti kepala semprotan dengan yang baru dan voila.. nyebok kembali fun. :D

Yang ketiga adalah mampetnya wastafel. Kasus ini membuat Sy lebay mikirnya. Sy pikir mampet ini terjadi somewhere di jalur pipa pembuangan yang bisa saja tidak terjangkau. Sy kemudian mendapat wangsit untuk menangani kasus ini mesti pake chemical pembersih. Tanpa pikir panjang Sy menuju Toko perledengan dan membeli sebuah produk. Ternyata produk ini sangat tajam dan potensial mengganggu kesehatan bagi yang menghirup uapnya. Karena istri lagi hamil Sy pun jadi parno menggunakannya.

Karena parno.. Sy urung menggunakan produk itu dan tiba-tiba nekat membongkar instalasi pipa wastafel. Setelah terbongkar rupanya yang mampet itu dekat banget dengan lubang wastafel. Hanya dengan semprat-semprot, kotoran-kotoran penyumbat terlepas dengan mudah. Dan voila.. ngewastafel kembali fun. :p

Sy sempat mengamat-amati desain dari pipa wastafel ini. Dan.. Brillian!!. konstruksinya memang sudah dirancang untuk memudahkan pembersihan bila terjadi mampet. Sudah terproteksi sehingga dipastikan titik mampet tidak akan jauh-jauh dari lubang wastafel. Macca macca..

Well, meski rugi sekian rupiah untuk chemical pembersih yang tidak kepake, tapi perasaan puas menangani wastafel mampet ini rasanya masih melebihi harga pembersih itu. :)

No comments:

Post a Comment